Rabu, 24 Desember 2014

Batik Cirebon - Batik Tulis nan Indah dan Seksi

Batik Cirebon - Seiring berjalannya waktu, batik ternyata mampu untuk tetap eksis. Sejak dulu batik ditemukan hingga kini, batik bukan hanya sebatas pakaian yang di gunakan untuk membalut tubuh.Namun, juga di gunakan sebagai simbol keanggunan perempuan, jati diri dan karakter yang tergambar lewat desain busana nan simbolis dan apik. Dibuat dengan sentuhan tangan yang penuh cinta dan ketulusan, beragam batik tulis dari berbagai provinsi di Indonesia mampu mempercantik penampilan.
Batik menjadi sesuatu yang sangat futuristik di tangan Melda Lauws. Wanita keturunan Attambua, Nusa Tenggara Timur ini berinovasi memadukan lace dengan batik tulis Solo dan sutra Pekalongan. Tiga desain yang telah selesai di garapnya tersebut di berikan tema Form of Love. Tidak perlu di pungkiri, pembuatan batik memang sulit. Tapi, para pekerjanya ulet, dan yang terpenting mereka mengerjakannya dengan penuh cinta menciptakan karya tersebut agar tetap lestari.
Batik Cirebon - Batik memang di kenal sebagai seni yang fleksibel, batik mampu mengikuti perkembangan zaman. Dengan bentuk masa kini, Melda Lauws merancang tiga evening grown berbahan batik tulis Solo yang begitu menggoda. Umumnya, batik memiliki warna cokelat dan hitam yang sejatinya monoton. Namun nyatana, batik tetap bisa di sulap menjadi busana two-piece nan seksi.
Untuk bagian atasnya sendiri, Melda menggunakan lace chantilly warna kulit bertabur bordir dan payet. Bordir itu dibuat tiga dimensi dengan pola bunga dari lace yang di gunting bertumpuk. Supaya tidak terkesan monoton, butiran payet pun dihadirkan untuk mengimbangi warna cokelat batik. Melda menggunakan warna alam biar senada, tapi tetap keren. Dua atasan tersebut dibuat dengan model crop top sleeveless. Sementara itu, yang lainnya diberi detail lengan yang menjuntai dan loose.
Melda pun menyarakan sebaiknya bawahannya itu dibuat sederhana. Batik dibuat dengan susah payah, jadi ia tetap berusaha mempertahankan bentuk aslinya. Selain itu batik juga memiliki kekhasan di tiap daerah, batik cirebon misalkan.
Dengan demikian batik boleh saja terus di jejali oleh inovasi-inovasi orang-orang yang kreatif. Selama kreasi itu tidak merubah identitas asli dari batik. Inovasi itu pun diharapkan menambah nilai lebih dari batik agar terus di cintai masyarakat di rumahnya sendiri, bahkan masyarakat Internasional. ( batik Cirebon )

0 comments:

Posting Komentar