Toko Batik Indonesia - Peminat Batik Trusmi Cirebon Makin Luas. Batik Indonesia sudah diakui oleh UNESCO sebagai karya bangsa Indonesia pada tanggal 2 Oktober 2009. Sehingga batik Indonesia menjadi kebanggaan bagi bangsa Indonesia sebagai kekayaan budaya.
Batik Indonesia digunakan sebagai seragam dinas oleh bangsa Indonesia, baik itu di dunia pemerintahan dan pendidikan. Batik-batik yang terkenal di Indonesia di antaranya batik Solo, Pekalongan, Yogyakarta, Malang, Madura dan Batik Cirebon.
Batik Cirebon juga tidak kalah menariknya dengan batik Indonesia yang ada di kota-kota lain karena motifnya. "Motif klasik dengan warna cerah ini menjadi pembeda batik Cirebon dengan batik-batik kota lain," kata Ibnu Riyanto, selaku Pengrajin Batik Cirebon.
Desa Trusmi Kulon No 148 Plered Cirebon terdapat showroom batik terbesar terlengkap dan termurah se-indonesia dengan nama Pusat Grosir Batik Trusmi, Trusmi menjadi pusat Pengrajin Batik Indonesia di Cirebon. Di desa ini banyak pengrajin batik yang sudah memproduksi batik khas Cirebon yang bisa ditemui dengan mudah di pinggir-pinggir jalan.
Harga yang dipatok juga terjangkau mulai dari Rp 25-70 ribu. "Ada yang sampai Rp 1,5 juta, Mas. Kalau yang harga segini kami jarang memproduksinya karena penjualannya agak sulit," ujar Ibnu Riyanto.
Dengan harga yang terjangkau, Ibnu Riyanto sudah bisa memasarkan batiknya sampai ke kota-kota besar, seperti Jakarta, Medan dan Surabaya."Kami sering ikut pameran batik. Pernah ikut pameran di Jakarta Expo. Kalau di Surabaya pamerannya di gedung negara Grahadi," tambahnya.
0 comments:
Posting Komentar